Bagi orang Muslim, sholat tahajud adalah ibadah sunah. Selain bisa menenangkan jiwa, doa-doamu pun akan lebih mudah dikabulkan dengan rajin melakukan ibadah ini. Sayangnya, banyak orang menganggap sholat tahajud berat untuk dilakukan. Maklum, saat sepertiga malam datang kita lebih memilih untuk terlelap hingga
subuh siang. Saat membuka mata, ternyata matahari sudah terang benderang, waktu sholat pun sudah lewat.
Nah, berniat sholat tahajud tapi susah bangun? Sekarang sholat tahajud tak kan lagi terasa berat jika kamu menerapkan 10 tips praktikal yang admin berikan di sini. Simak baik-baik ya.
1. Jika ingin bangun di sepertiga malam, kamu wajib berhenti begadang dan segeralah tidur kurang dari jam 10.00 malam.
Jika kamu ingin bangun di sepertiga malam, maka kamu wajib menghentikan kebiasaan begadang. Tubuh yang sudah lelah beraktivitas hingga larut malam akan membuatmu susah untuk bangun pada dini hari. Jika kamu berharap bisa bangun jam 2.00 pagi, setidaknya kamu sudah tidur pada pukul 22.00. Jika kamu ingin bangun pada pukul 3.00 pagi setidaknya kamu sudah terlelap pada pukul 23.00. Biasanya kamu bisa bangun dengan kondisi yang segar saat kamu sudah tidur 4 jam.
Nah, tidur lebih awal bukan hanya membuatmu lebih segar saat bangun pagi-pagi buta, produktivitas otakmu juga bisa menjadi lebih cemerlang dan khusyuk saat berdoa. Jadi mulai sekarang kamu bisa tidur lebih awal untuk membuat siklus tidur baru agar melaksanakan sholat tahajud gak lagi jadi angan-angan, tapi juga bisa dilakukan.
2. Menata kamar sebelum tidur bisa membuat istirahatmu lebih berkualitas dan semangatmu menyala. Bangun dini hari, yang menyambutmu adalah kamar yang rapi.
3. Bangun dini hari menjadi lebih mudah jika kamu tidak lagi makan terlalu kenyang, apalagi saat makan malam. Setidaknya akhiri santapanmu pada jam 18.00.
Jika kamu benar-benar ingin bisa berdoa pada waktu spesial, coba kamu berhenti makan terlalu banyak saat malam. Karena makan kenyang akan membuat perutmu terasa penuh dan malas bergerak. Jadi disarankan kamu bisa menghentikan makan malam pada jam 18.00 sore dengan makan menu-menu yang sesuai. Dengan begitu cara ini, pencernaanmu juga bisa menjadi lebih relaks saat tidur dan kamu menjadi lebih mudah bangun dini hari. Selain keadaan lambung yang tidak terlalu penuh dengan makanan membuat metabolisme tubuhmu sedikit istirahat saat terlelap.
4. Minum segelas air putih sebelum pergi tidur bisa menjadi jurus untuk bangun dini hari tanpa lesu.
Gak jarang sholat tahajud hanya sekedar niat dalam ucapan yang tak pernah dilakukan. Nah, jika kamu ingin bangun dan mewujudkannya di sepertiga malam, kamu bisa coba minum segelas air putih sebelum beranjak tidur. Air putih akan membantu tubuhmu menjadi lebih segar dengan asupan oksigen yang ada dalam air mineral. Selain itu, asupan cairan juga akan membuat tidurmu menjadi lebih berkualitas. Gak jarang kamu juga menjadi lebih merasa bugar saat tersadar dari lelap tidur di tengah malam.
5. Tidur dengan posisi miring ke kanan juga bisa membuatmu mendapatkan tidur yang berkualitas, jadi kamu bisa merasa segar saat harus beranjak dari kasur.
Untuk bangun di sepertiga malam menjadi berat lantaran kamu malas untuk segera beranjak. Alih-alih ingin segera menemukan air wudhu, kamu justru merasa sangat ngantuk karena tidurmu yang tidak benar-benar membuat beristirahat. Nah, jika kamu ingin melaksanakan sholat sunah dengan segar, ikuti saja ajaran Nabi dengan tidur dalam posisi miring ke kanan.
Posisi ini bisa mengistirahatkan otak kirimu yang biasa digunakan sehari-hari untuk bergerak. Selain itu, kamu juga bisa mengistirahatkan jantung dan lambungmu lho. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan istirahat yang berkualitas dan kamu tak perlu lagi takut merasa lelah atau ngantuk di kantor saat harus bangun tengah malam. Sekarang kamu bisa segera beranjak dari kasur dengan rasa segar.
6. Agar kamu bisa bangun tengah malam tanpa kantung mata mengembang, sempatkan tidur siang sejenak. Dengan ini, otakmu juga bisa jadi lebih cemerlang.
Untuk bangun dini hari dengan segar, kamu bisa coba menerapkan tidur siang sebentar mulai sekarang. Kamu bisa meluangkan waktu 15-30 menit untuk terlelap. Jadi rasa lelahmu tidak akan terakumulasi di malam hari. Selain itu bisa meningkatkan respon otak, meningkatkan kemampuan belajar, dan memperbaiki kemampuan koordinasi. Tak hanya itu, penelitian di Jepang juga menunjukan bahwa tidur siang selama 15 menit bisa mengurangi ketegangan dan stress lho.
Nah, jika kamu melakukan hal ini, maka tidur malammu akan menjadi lebih berkualitas dan kamu bisa bangun di tengah malam kamu tanpa merasa letih dan lemas. Dini harimu bisa terasa lebih cerah.
7. Sediakan sapu tangan dan air dalam mangkok di samping kamar tidurmu. Jika kamu sudah sadar tapi malas membuka mata, mengusapkanya bisa membuat kantuk hilang dalam sekejap.
Gak jarang mungkin otakmu sudah tersadar dari tidur, tapi kamu merasa susah untuk membuka mata karena rasa kantuk yang menyerang. Hal ini bisa kamu siasati dengan menyediakan sapu tangana atau handuk dan air dalam mangkok. Lalu letakkan di samping kamar tidurmu. Nah, jika kamu sudah tersadar tapi matamu terasa berat untuk terbuka, langsung saja usapkan sapu tangan basah untuk membuatmu menjadi lebih segar. Dengan begini, gak jarang rasa kantukmu akan lenyap dan kamu bisa merasa lebih fresh untuk segera melangkah mengambil air wudhu. Jadi kamu bisa berdoa dengan khusyuk.
8. Selain memasang alarm, kamu bisa manfaatkan orang-orang di sekitar untuk membangunkanmu . Gak jarang kamu akan terpaksa untuk menyahut dan segera terbangun.
Bangun pagi tidak lengkap kalau tidak mengandalkan alarm. Namun, alih-alih kamu bangun untuk segera mengambil air wudhu, kamu justru menekan tombol snoozeudan pergi tidur lagi sampai pagi. Nah, sekarang kamu bisa manfaatkan orang-orang terdekat untuk membangunkanmu. Misalnya orang tua atau teman yang biasa bangun tengah malam. Selain itu, kamu juga bisa manfaatkan pacar untuk meleponmu.
Gak jarang kamu akan terpaksa menyahut dan mengangkat telepon. Dengan begitu, kamu bisa lebih cepat sadar dan membuatmu terpaksa bangun karena sudah merepotkan orang. Kamu gak mau juga ‘kan sudah meminta tolong mereka tapi malah membuat mereka kesal karena kamu tidak segera bangun?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar